Jumat, 22 November 2024

Jaring Aspirasi, Fraksi PDIP Tangerang Buka Ruang Rakyat

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo saat diwawancarai awak media, di bilangan GOR Tangerang, Minggu (15/9/2019).(@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com—Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kota Tangerang meluncurkan Ruang Rakyat atau Rumah Perjuangan Rakyat.

Ketua DPRD Kota Tangerang Gatot Wibowo mengatakan Ruang Rakyat diluncurkan untuk menampung aspirasi masyarakat Kota Tangerang.

Menurutnya, Ruang Rakyat yang berada di ruang kerja Fraksi PDIP—kantor DPRD Kota Tangerang ini mulai beroperasi pada Senin (16/9/2019) besok.

"Ruang Rakyat sudah diluncurkan. Warga bisa datang ke Ruang Rakyat untuk menyampaikan keluhannya," ujarnya saat ditemui di bilangan GOR Tangerang, Minggu (15/9/2019).

BACA JUGA:

Menurut Ketua DPC PDIP Kota Tangerang ini, masyarakat yang ingin menyampaikan segala keluh-kesahnya ke Fraksi PDIP Kota Tangerang, Ruang Rakyat akan selalu melayani setiap hari kerja.

"Walau DPRD (Fraksi PDIP) punya agenda kedewanan di luar, tetap bisa diterima karena di fraksi dilengkapi TA (tenaga ahli)," kata Gatot.

Gatot menuturkan, Fraksi PDIP Kota Tangerang juga melayani aspirasi masyarakat secara online. Namun, kata Gatot, tetap disarankan mendatangi Ruang Rakyat agar komunikasi berlangsung interaktif.

#GOOGLE_ADS#

"Sampaikan keluhan sistem online juga bisa. Tapi kita sebenarnya ingin langsung agar komunikasi berjalan," ucapnya.

Gatot menambahkan, peluncuran Ruang Rakyat ini merupakan program dari DPP PDIP agar hubungan fraksi-fraksi PDIP di seluruh daerah dengan masyarakat tetap terjalin.

"Intinya fraksi jangan menjauhkan diri dari masyarakat. Jangan sampai ada sekat-sekat antara rakyat dengan wakil rakyat. Apalagi silaturahmi kan bikin panjang umur," pungkasnya.(RAZ/RGI)

Tags Kota Tangerang Partai Politik Politik Tangerang