Connect With Us

Seru! Gerindra Banten Gelar HUT Ke-10 di Serang

Yudi Adiyatna | Minggu, 11 Februari 2018 | 11:00

Partai Gerindra Provinsi Banten menggelar perayaan Hari Ulang Tahun Partai Gerindra yang ke 10 di Kota Serang, Sabtu (10/02/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Partai Gerindra Provinsi Banten menggelar perayaan Hari Ulang Tahun Partai Gerindra yang ke 10 di Kota Serang, Sabtu (10/02/2018).

Acara yang diikuti seluruh Pengurus, kader dan ribuan simpatisan Partai Gerindra ini, diawali dengan acara jalan santai seluruh kader yang dimulai dari alun-alun Kota Serang dengan garis finish di Kantor DPD Partai Gerindra Banten, Ciwaru, Kota Serang.

BACA JUGA:

Sekitar 5.000 Pengurus dan Kader Partai yang tergabung dari tingkat DPC, PAC dan Ranting Se-Banten mengikuti jalan santai tersebut. Selain keseruan  jalan santai, acara  tersebut juga membagikan doorprize  20 Paket umroh, Sepeda Motor, Handphone dan alat elektronik kepada peserta jalan santai.

Sekretaris Partai Gerindra Provinsi Banten, Andra Soni, menyampaikan bahwa acara ini adalah selain memperingati Milad Partai Gerindra ke-10,  juga sebagai bentuk konsolidasi seluruh kepengurusan Partai di Banten dalam menghadapi tahun Politik 2019.

Disinggung perihal tamu undangan, acara tersebut juga di hadiri Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Bapak dr.Ir. Sufmi Dasco Ahmad yang juga menjabat sebagai Ketua MKD DPR RI.

 "Saya ucapkan terima kasih kepada beliau yang sudah menyempatkan hadir dalam acara tersebut dan men-support kegiatan DPD Partai Gerindra Banten," ujarnya. 

Terlihat juga dalam jajaran tamu undangan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Bapak Jendral (Purn) Joko Santoso, Wali Kota Serang TB Chaerul Jaman.

Ketua Partai Gerindra Banten H. Desmond J Mahesa, berharap Partai Gerindra bisa diterima ditengah-tengah masyarakat Banten. Momentum  milad tersebut juga bisa meningkatkan kesiapan Gerindra Banten menyambut tahun politik 2019.

Acara milad tersebut ditutup dengan penampilan Band Wali yang membuat seluruh kader Partai berlambang kepala Burung Garuda tersebut bergoyang dan bernyanyi bersama.(DBI/RGI)

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill