Connect With Us

Nasdem Buka Penjaringan Cawalkot Cilegon, PDIP Gerak Cepat

Muhamad Ikbal | Rabu, 2 Oktober 2019 | 16:04

Partai Nasional Demokrat (Nasdem) resmi membuka penjaringan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Cilegon untuk Pilkada 2020. (@TangerangNews / Mochamad Iqbal)

TANGERANGNEWS.com-Partai Nasional Demokrat (Nasdem) resmi membuka penjaringan calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Cilegon untuk Pilkada 2020. PDI Perjuangan (PDIP) Cilegon langsung gerak cepat sebagai pengambil formulir pertama.

Penjaringan yang dilakukan oleh Nasdem dibuka per 1 Oktober berakhir pada 6 Oktober 2019. Penjaringan itu dilakukan untuk membuka selebar-lebarnya kesempatan bagi putra-putri terbaik Cilegon.

"Kami datang ke Nasdem dalam rangka mendaftarkan ketua DPC PDIP Kota Cilegon H. Reno Yanuar untuk mengikuti verifikasi dan penjaringan bakal calon yang diadakan DPD Nasdem Cilegon.

Nanti kita serahkan, saya juga baru dapat formulirnya, kita serahkan kepada tim penjaringn ke Nasdem," Wakil Ketua Bidang Hukum dan Advokasi DPC PDIP Cilegon, Tb Amri Wardana kepada wartawan, Rabu (2/10/2019).

BACA JUGA:

PDIP sengaja mengambil formulir pendaftaran tak lain untuk menjaring koalisi dengan partai lain. Pasalnya, PDIP hanya memiliki 4 kursi. Untuk memajukan jagoannya, PDIP mesti memperoleh 8 kursi di DPRD Cilegon.

"Selain partai Golkar kita tahu bahwa sesuai UU harus berkoalisi, kami harus berkoalisi seluruh partai untuk ikut dalam kontestasi Pilkada," ujarnya.

Sementara, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Nasdem Cilegon, Ahmad Efendi mengungkapkan, partainya dalam membuka penjaringan tanpa biaya sepeserpun. Amanat itu merupakan perintah langsung dari DPP Nasdem.

"Itu konkrit kita tidak ada biaya apapun sampai pendaftaran dan ini sudah amanat dari DPW hingga DPP," katanya.

Efendi melanjutkan, meski partai sudah memiliki calon untuk dimajukan ke Pilkada 2020 nanti, tapi pihaknya membuka penjaringan untuk eksternal terlebih dahulu.

"Kita sudah menyiapkan dari kader tapi kita buka untuk eksternal dulu. Nanti akan ada komunikasi lanjutan sementara kader terbaik kita ibu Hj. Aliya dan erick Rebiin," tuturnya.(MRI/RGI)

TANGSEL
Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Senin, 30 Juni 2025 | 20:54

Ketua Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangerang Selatan Alex Prabu menanggapi serius hasil audit BPK Provinsi Banten atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Anggaran 2024 pada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah

AYO! TANGERANG CERDAS
Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Senin, 30 Juni 2025 | 11:49

Program Indonesia Pintar (PIP) ialah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang ditujukan untuk siswa dari keluarga kurang mampu agar dapat menyelesaikan pendidikan 12 tahun.

PROPERTI
Perumahan MGK Serang Raih Penghargaan Nasional, Bukti Rumah Subsidi Bisa Tetap Berkualitas

Perumahan MGK Serang Raih Penghargaan Nasional, Bukti Rumah Subsidi Bisa Tetap Berkualitas

Jumat, 27 Juni 2025 | 20:02

PT Infiniti Triniti Jaya (Infiniti Realty) kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui proyek Perumahan Mulia Gading Kencana (MGK) di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill