Connect With Us

Sukseskan Pemilu 2019, PWI Kabupaten Tangerang Diganjar Penghargaan

Maya Sahurina | Selasa, 10 Desember 2019 | 16:11

Persatuan Wartawan Indonesia Kabupaten Tangerang dianugerahi penghargaan dari Komisi Pemilihan Umum setempat, di hotel Golden Tulip, Kota Tangerang, Selasa (10/12/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang dianugerahi penghargaan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat. 

Penghargaan itu karena organisasi profesi pewarta tersebut dinilai turut menyukseskan perhelatan Pemilu 2019.

Penghargaan itu diserahkan oleh Ketua KPU Kabupaten Tangerang M Ali Zaenal Abidin saat menghelat Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Pemilu 2019 di hotel Golden Tulip, Kota Tangerang, Selasa (10/12/2019).

BACA JUGA:

"Penghargaan ini hasil kerja keras  teman-teman wartawan yang tergabung di PWI Kabupaten Tangerang yang telah aktif memberitakan perhelatan Pemilu 2019 yang lalu," ujar Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin.

Sangki menambahkan, pers memiliki peran yang sangat penting selama Pemilu 2019. Berbagai pemberitaan mulai dari tahapan hingga pascapemilu terus mewarnai surat kabar cetak maupun elektronik di Kabupaten Tangerang.

Hal demikian, kata dia, sangat penting, karena selain pilar keempat demokrasi, tugas pers salah satunya mengedukasi publik menjadi pemilih yang cerdas. 

"Terlebih, peran pers sangat vital dalam mengedukasi publik menjadi pemilih yang cerdas, terutama membentengi masyarakat dari bahaya hoaks," tambahnya.

Sementara, Ketua KPU Kabupaten Tangerang M Ali Zaenal Abidin mengatakan, penghargaan itu merupakan tanda terima kasih institusinya atas kiprah PWI Kabupaten Tangerang.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada teman-teman wartawan di PWI yang telah membantu kami selama perhelatan Pemilu 2019. Semoga penghargaan ini semakin mengeratkan kerjasama yang sudah terjalin," kata Ali.(MRI/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill