Connect With Us

Sopir Grab Car Disetrum & Dibuang Kawanan Rampok di Tanah Gocap

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 11 Oktober 2017 | 14:00

TKP dibuangnya Sopir Grab Car di Tanah Gocap, Karawaci, Kota Tangerang. (@TangerangNews2017 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kawanan perampok beraksi lagi di Tangerang, kali ini mereka memangsa korbannya yang merupakan sopir taksi online Grab Car dengan modus berpura-pura jadi penumpang.

BACA JUGA : Bawa Samurai, Empat Perampok Gasak Uang Puluhan Juta di Curug

Peristiwa tersebut terjadi pukul 04.45 WIB, Rabu (11/10/2017). Saat itu Rifki Andika, 26, sebagai sopir mendapatkan order seorang wanita bernama Teti. Teti ingin dijemput dengan alamat yang berada di SMP 2 Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Namun, setelah korban datang, ternyata yang naik mobilnya ada tiga orang laki-laki.

"Di tengah jalan, korban disetrum dan dilakban oleh pelaku," Kasat Reskrim Polrestro Tangerang, AKBP Deddy Supriyadi.

Setelah itu korban diturunkan di Tanah Gocap. Lalu ditolong oleh warga setempat. "Warga menemukan korban dalam keadaan mulut dan badan dilakban," kata Deddy.

BACA JUGA : Simpan Tas di cantelan motor, Guru SD di Tangerang Terbalik Dirampas Rampok

Ia menyebut kejadian ini berlangsung di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Namun pelaku dibuang ke daerah Tanah Gocap, Karawaci, Kota Tangerang.

"Tempat kejadian perkaranya di Pasar Kemis. Di Tanah Gocap hanya tempat menurunkan korban. Korban saat ini sedang membuat laporan di Mapolsek Pasar Kemis," ucapnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

KOTA TANGERANG
BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

BRI Joglo Berbagi Kebahagiaan, 10 Ribu Paket Sembako Dibagikan ke Warga Kota Tangerang

Jumat, 22 November 2024 | 12:05

BRI melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyalurkan bantuan 10 ribu paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Kota Tangerang. Penyerahan simbolis berlangsung di Sekolah Daarul Falah,l

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill