Connect With Us

Dadan Tewas Usai Pinjam Korek di Warteg Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 20 Maret 2018 | 07:00

Jenazah pria yang bernama Dadan Dani, 50, tewas setelah makan malam di Warteg Nikki Rasa, Jalan Otista, RT01/10, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Senin (19/3/2018) malam. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria bernama Dadan Dani, 50, tewas setelah makan malam di Warteg Nikki Rasa, Jalan Otista, RT01/10, Kelurahan Gerendeng, Kecamatan  Karawaci, Kota Tangerang, Senin (19/3/2018) malam. Pria asal Cianjur yang berprofesi sebagai sopir ini diduga tewas karena sakit.

Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 20.30 WIB. Saat itu Korban datang menggunakan sepeda motor Honda Beat dae Warteg. Kemudian dia memesan nasi rawon, telur asin dan es teh tawar untuk makan malam.

BACA JUGA:

"Setelah korban makan, dia hendak meminjam korek dari konsumen lain, tiba-tiba korban tersungkur ke kanan dengan posisi sujud," jelasnya.

Selanjutnya oleh pelayan warteg dibantu konsumen lain membalikan badan  korbankeposisi  terlentang. Namun korban sudah tidak bernyawa.

"Menurut keterangan saksi, korban merupakan langganan di Warteg Nikki rasa. Sedangkan menurut saudara korban yang berada di lokasi, semalam korban mengeluh sakit dan dikerokin. Korban sebelumnya sering berobat ke Cianjur," jelas Abdul.

Atas kejadian tersebut, Personil Karawaci dan Unit Identifikasi Polres Metro Tangerang Kota membawa korban ke RSUD Tangerang. "Diduga korban meninggal karena sakit karena tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan," jelasnya.(RAZ/RGI)

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill