TANGERANGNEWS.com-Terus meningkatnya jumlah penduduk Kabupaten Tangerang berdampak pada ketersediaan sarana layanan kesehatan bagi masyarakat. Apalagi, Kabupaten yang saat ini jumlah penduduknya 3,4 juta, menurut Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar, membutuhkan pelayanan kesehatan yang cepat dan dekat.
BACA JUGA:
Sehingga Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pakuhaji menjawab kebutuhan masyarakat Kabupaten Tangerang, terutama yang bermukim di wilayah Tangerang utara (pantura). Kehadiran rumah sakit ini sekaligus menambah jumlah RSUD milik Pemkab Tangerang, selain RSUD Balaraja dan RSUD Tangerang yang sudah lebih dulu beroperasi.
Saya harap agar masyarakat di wilayah pantura bisa memanfaatkan fasilitas RSUD Pakuhaji dengan sebaik-baiknya sehingga mampu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat di wilayah pantura," ujar Zaki saat meresmikan rumah sakit tersebut di Pakuhaji, Rabu (31/1/2018).
#GOOGLE_ADS#
Hadirnya rumah sakit tersebut memang menjadi impian masyarakat setempat, mengingat jarak tempuh menuju dua RSUD lainnya terbilang cukup jauh.
Guntur, warga Desa Tanjung Burung menyambut gembira, ia berharap selain mendekatkan sarana pelayanan kesehatan tersebut kepada masyarakat pantura, aspek kualitas layanan pun turut menjadi fokus Pemkab Tangerang.
"Masyarakat tentu gembira, tapi kualitas layanan juga harus betul-betul diperhatikan," katanya.(RAZ/RGI)