Connect With Us

Realisasi Retribusi Parkir Tangsel Capai Rp17 Miliar

Yudi Adiyatna | Rabu, 27 September 2017 | 18:00

DPPKAD bersama Dinas Perhubungan Tangsel melakukan kegiatan Sosialisasi Regulasi Pajak Daerah di Wilayah Tangerang Selatan, Rabu (27/9/2017). (@TangerangNews2017 / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kota Tangerang Selatan di tahun 2017 menargetkan kenaikan retribusi daerah dari sektor Perparkiran sebesar Rp24,5 miliar. Jumlah tersebut lebih besar jika dibandingkan dengan target tahun sebelumnya yang mencapai Rp21 miliar. BACA JUGA : Tarif Parkir Baru, DPPKAD Tangsel Kumpulkan Pengelola Parkir

Kepala Bidang Pajak 2 Bapenda Rahayu Sayekti mengungkapkan, dari target tersebut, hingga Selasa (27/9/2017), yang baru terealisasi mencapai angka Rp17 miliar.

“Adapun saat ini di wilayah Tangsel terdapat 102 wajib pajak perparkiran atau titik parkir yang dikelola oleh 57 pengelola Parkir,” ungkapnya seusai acara sosialisasi Tarif Parkir Baru kepada para Pengusaha Parkir, Rabu (27/9/2017). BACA JUGA : Ini Alasan Dishub Tangsel Naikan Tarif Parkir

Sementara itu, Novi salah seorang pengelola parkir dari Gerbang Parkir mengungkapkan, dirinya mendukung upaya Pemkot Tangsel menyesuaikan tarif parkir yang baru dan mengundang para pengusaha parkir untuk duduk bersama mensosialisasikan aturan tersebut. "Bagus itu, kan sebelumnya sudah ada sosialiasasi dulu," ungkapnya.(RAZ)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill