Connect With Us

Pilkada Tangsel Jadi Perhatian Bawaslu RI, Ini Penyebabnya

Rachman Deniansyah | Jumat, 6 September 2019 | 17:22

Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI) melakukan kunjungan untuk mengecek persiapan Bawaslu Tangsel menghadapi Pilkada, di Kantor Bawaslu Tangsel, Jalan Alamanda, Rawa Buntu, Serpong, Tangsel, Jumat (6/9/2019). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum Republik Indonesia (Bawaslu RI) Divisi Pengawasan dan Sosialisasi Mochammad Afifuddin menyebut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Tangerang Selatan (Tangsel) akan menjadi sorotan. 

Hal itu ia sampaikan saat berkunjung ke kantor Bawaslu Tangsel di Jalan Alamanda, Rawa Buntu, Serpong, Tangsel, Jumat (6/9/2019).

"Pertama, Tangsel ini kan sangat dekat dengan Jakarta. Kedua, dia (Tangsel) juga (akan) menjadi perhatian banyak tokoh karena banyak orang besar yang tinggal di sini," ujar Afif. 

Sehingga, kata Afif, pihaknya memiliki tanggung jawab besar untuk mengawal proses Pilkada di Tangsel ini. 

BACA JUGA:

"Agar terkawal dan terawasi sesuai dengan semestinya," imbuhnya. 

Afif menjelaskan, kedatangannya kali ini bertujuan untuk memastikan kesiapan Bawaslu menjelang Pilkada. 

"Juga tekait dengan anggaran dan lain-lainnya," tuturnya. 

Afif mengatakan, pengawalan itu akan ia lakukan sebelum jadwal tahapan Pilkada yang semakin mendekat. 

"Kalau enggak salah kan akhir September akan di-launching," pungkasnya.(MRI/RGI)

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill