Connect With Us

Warga Geger Temukan Mayat Pria Mengambang di Kali Cadas

Maya Sahurina | Selasa, 25 Juni 2019 | 14:12

Warga mengevakuasi jasad seorang pria yang tewas ditemukan mengambang di kali Cadas, Jalan Raya Cadas-Kukun, Kampung Pangodokan Kaler, RT 6/1, Kelurahan Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Selasa (25/6/2019). (@TangerangNews / Maya Sahurina)

 

TANGERANGNEWS.com-Jasad seorang pria ditemukan warga mengambang di kali Cadas, Jalan Raya Cadas-Kukun, Kampung Pangodokan Kaler, RT 6/1, Kelurahan Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Selasa (25/6/2019).

Saat ditemukan, pria nahas itu mengenakan kaos berwarna oranye dipadu warna cokelat serta celana panjang warna cokelat.

Keterangan yang dihimpun TangerangNews, jasad pria itu pertama kali dilihat warga yang melintas sekitar pukul 07.00 WIB.

Baca Juga :

"Pas ditemukan, posisinya mengambang telungkup dekat sampah batang pohon," ujar Ujang, warga di lokasi kepada TangerangNews.

Lokasi tersebut, lanjutnya, langsung ramai didatangi warga setempat. Mereka menonton jasad pria yang belum diketahui identitasnya dari bibir kali.

"Tadi polisi datang ke lokasi sekitar jam 08.00 WIB. Terus sudah berhasil diangkat sekitar jam 10.00 WIB," jelasnya.

Setelah berhasil dievakuasi, jasad pria yang diperkirakan berusia sekitar 40 tahun itu dimasukkan ke kantong mayat, kemudian dibawa menggunakan mobil petugas menuju rumah sakit umum Tangerang.

Dikonfirmasi, Kapolsek Pasar Kemis, Kompol Ucu Syaifulloh membenarkan peristiwa tersebut.

"Benar, personel kami sudah ke lokasi. Sekarang sudah di RSU Tangerang," katanya.(RAZ/HRU)

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KAB. TANGERANG
Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:38

Artis dan juga komedian wanita Yenni Rahmawati atau yang kerap disapa Boiyen menggugat cerai suaminya Rully Anggi Akbar di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill