Connect With Us

Kurangi Balap Liar, Airin & Polres Tangsel Gelar Kejuaraan Drag Bike

Yudi Adiyatna | Minggu, 28 Januari 2018 | 18:00

Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany saat Meresmikan Pembukaan Kejuaraan balap motor Drag Bike Competition 2018. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tangsel menggelar kejuaraan balap motor Drag Bike Competition 2018 di Lapangan Sunburst BSD, Serpong, Tangsel, Minggu (28/1/2018). 

Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widiyanto beserta Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany itu bertujuan untuk mengurangi aksi kebut-kebutan kendaraan motor di wilayah Tangsel sendiri.

BACA JUGA:

"Supaya mengurangi aksi kebut-kebutan di jalan raya dan menyalurkan hobi anak-anak muda yang hobi balapan motor," ujar Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widiyanto, Minggu (28/1/2018) di lapangan Sunburst BSD.

Selain itu dengan diadakannya kegiatan yang baru pertama kali itu, Kapolres berharap para generasi muda bisa menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di jalan raya.

" Ini salah satu cara mendekatkan Polri kepada kalangan pemuda, biar menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas," terang Kapolres.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Satlantas Drag Bike Iful Syaifullah mengatakan, pihaknya menerima sekitar 400-an lebih peserta yang mendaftar dari berbagai wilayah dan kategori yag ada.

"Terdapat 400 peserta yang sudah mendaftar. Para peserta berasal dari wilayah Tangerang Raya dan juga ada yang dari Jawa Timur dan Jawa Tengah," jelas Ipul Syafullah.(DBI/RGI)

BANTEN
Tangsel Darurat Sampah, Andra Soni Kirimkan Fasilitas Pengolah 100 Kg Sampah Jadi Pupuk dan Biogas

Tangsel Darurat Sampah, Andra Soni Kirimkan Fasilitas Pengolah 100 Kg Sampah Jadi Pupuk dan Biogas

Minggu, 18 Januari 2026 | 21:44

Masalah tumpukan sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapat perhatian serius dari Gubernur Banten Andra Soni.

KAB. TANGERANG
Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Tagih Uang Jual Rumah, Anak Angkat Habisi Ibu dengan Balok dan Hebel di Sepatan Tangerang

Minggu, 18 Januari 2026 | 23:42

Tragedi memilukan mengguncang warga Gang Mushala, Kampung Kelor, Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill