Connect With Us

Ngantuk, Sejumlah Mobil Tabrakan Beruntun di Cikupa

Mohamad Romli | Rabu, 14 Maret 2018 | 16:00

Kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Serang Km 13,8, Kampung Cerewed, RT 01/03, Kelurahan Sukadamai, Kecamatan Cikupa, Rabu (14/3/2018). (@TangerangNews / Mohamad Romli)

TANGERANGNEWS.com-Diduga karena mengantuk, sejumlah mobil terlibat tabrakan beruntun di Jalan Raya Serang Km 13,8, Kampung Cerewed, RT 01/03, Kelurahan Sukadamai, Kecamatan Cikupa, Rabu (14/3/2018).

Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 05.00 WIB tersebut antara lain melibatkan Nissan kontainer nopol B-9705-BYU yang dikemudikan MRR, 24 ,  Toyota Inova nopol B-1693-SZL yang dikemudikan oleh KIM, 48. Dua kendaraan lainnya yakni Mitsubishi colt diesel nopol B-9492-GQA dengan pengemudi NN, 51 dan Mitsubisi colt diesel nopol B-9492-GQA yang dikemudikan HDN, 35.

BACA JUGA:

Kanit Laka Lantas Satlantas Polresta Tangerang, Iptu Krisna Aji Pangestu membeberkan kronologis kecelakaan tersebut. “Mobil Nissan kontainer nopol B-9705-BYU yang dikemudikan oleh MRR melaju dari arah Bitung menuju arah Cikupa. Saat dilokasi, sopir diduga lelah tidak bisa mengendalikan laju mobilnya," katanya.

Kontainer itu, lanjut Krisna masuk ke lajur kanan sementara dari arah berlawanan melaju Toyota Inova nopol B-1693-SZL yang dikemudikan oleh KIM. Tabrakan pun tak bisa dihindarkan. Kemudian, setelah menabrak Toyota Innova, Nissan kontainer itu menabrak dua kendaraan lainnya.

"Kami menduga saat itu kondisi jalan sepi, kendaraan itu tengah melaju dalam kecepatan cukup tinggi. Sehingga tidak bisa menghindari tabrakan," tambahnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun setelah diperiksa, ada dua sopir kontainer yang kedapatan tidak membawa Surat Izin Mengemudi (SIM), yakni sopir Nissan kontainer nopol B-9705-BYU MRR dan sopir Mitsubishi kontainer nopol B-9492-GQA berinisial NN.

"Sudah kami lakukan pemeriksaan, kendaraan yang terlibat kecelakaan juga sudah diamankan," tukasnya.(DBI/RGI)

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

NASIONAL
Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Sertifikat Tanah Lama Belum Terpetakan, Masyarakat Diimbau Cek ke Kantor Pertanahan

Kamis, 3 April 2025 | 14:10

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid mengungkapkan, banyak sertifikat tanah lama yang belum memiliki peta kadastral.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Ini Mapel yang Diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik Pengganti UN

Jumat, 7 Maret 2025 | 12:16

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) telah menetapkan daftar mata pelajaran yang akan diujikan dalam Tes Kompetensi Akademik (TKA), yang menjadi pengganti Ujian Nasional (UN) bagi peserta didik sekolah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill